Mossrose Sebagai Tanaman Hias
Tanaman hias adalah jenis tanaman yang bermanfaat untuk menambah keindahan baik itu tanaman hias jenis bunga, daun, batang ataupun akar.
Tanaman hias umumnya sengaja ditanam dengan tujuan memberi kesan keindahan baik di dalam maupun diluar ruamgan.
Pandemi covid 19 juga berdampak pada semakin maraknya tanaman hias. Hal ini disebabkan dengan keadaan dan kondisi pandemi covid 19 banyak pekerjaan yang diselesaikan secara daring atau online dari rumah. Sehingga para pekerja yang biasanya berangkat pagi pulang sore, kini lebih banyak menghabiskan waktu di rumah. Ada yang mengisi waktu luang saat bekerja dari rumah dengan berbagai kegiatan yang disukai dan menghibur seperti olah raga dan berkebun dengan menanam berbagai macam tanaman hias seperti anggrek, aglonema, mawar, dan tidak ketinggalan mossrose atau yang sering disebut dengan krokot.
Disini akan saya bahas sedikit mengenai mossrose atau krokot yang tidak kalah boomingnya dengan aglonema. Karena moserose adalah jenis tanaman hias yang sangat mudah perawatannya. Kalau waktu kecil dulu saya hanya menemukan krokot yang bunganya berwarna ungu dan pink.
Seiring dengan perkembangan tanaman hias kini bisa dijumpai krokot dengan berbagai macam warna. Cara budidaya tanaman ini pun tidaklah sulit karena bisa tumbuh didaerah panas maupun dingin. Supaya bunganya bisa mekar dengan sempurna memerlukan sinar matahari langsung. Cara menanam bunga ini pun sangat mudah dan cocok untuk pemula. Karena bunga ini tidak memerlukan perawatan khusus. Selain sebagai tanaman hias dengan bunga yang berwarna warni, ternyata tanaman ini juga bisa dimanfaatkan sebagai obat diare, mencegah ambeien, mengatasi hipertensi dan mampu mengeluarkan racun dari dalam tubuh.
Hasil Rencana Tindak Lanjut (RTL) Peserta Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD) 2020 PMII Rayon FIB UNEJ.